Cara Memilih Niche Blog Yang Banyak Dicari

berikut beberapa cara memilih niche blog yang sedang banyak dicari di google - Apa itu niche blog?,niche blog adalah isi pokok suatu blog atau jenis juga topik blog tersebut yang hanya membahas pada satu topik pembahasan saja.Menentukan sebuah niche untuk blog baru yang akan kita buat tentunya haruslah sesuai dengan keinginan dan juga kepandaian kita masing-masing dan pastinya juga sesuai keahlian kita.Nah kebanyakan orang mengalami kesulitan dalam memilih sebuah niche atau jenis blognya,maka dari itu disini saya akan sedikit membahas tentang cara menentukan niche blog atau jenis blog yang baik dan benar agar nantinya anda tidak mengalami kesulitan dalam membuat artikel yang akan anda tulis,dan pastinya artikel anda akan menjadi sebuah artikel yang berkualitas jika di tulis dengan benar sesuai dengan keahlian dan kepandaian kita sendiri.

Menentukan atau memilih sebuah jenis atau isi pokok (niche) blog haruslah relevan dengan kita dan juga dengan pencarian di google.Mungkin beberapa jenis niche blog yang saya sebutkan dibawah ini mungkin salah satunya merupakan keahlian anda atau mungkin hobby anda.Jadi silahkan dipilih niche blog yang akan saya jabarkan dibawah ini,niche yang akan saya berikan ini merupakan niche blog atau web yang paling banyak dicari dan juga digunakan tapi tentunya persaingannya juga ketat dan butuh keahlian yang benar-benar mantap di bidang SEO maupun blogger.Nah langsung saja pada topik pembahasan dan berikut kumpulan niche blog yang mungkin bisa anda gunakan dan juga berikut cara memilih topik dan niche blog yang bagus.

cara menentukan niche atau topik blog yang banyak dicari


Cara Memilih Niche Atau Topik Blog


Untuk anda yang masih merasa bingung dan pusing dalam menentukan topik blog atau niche blog yang bagus dan banyak dicari,berikut ini kumpulan topik dan niche blog yang banyak dicari dan juga yang bisa anda gunakan untuk memilih niche atau topik blog yang akan anda gunakan dan saya sarankan silahkan pilih topik atau niche yang sesuai dengan keahlian anda masing-masing.

1. Blog Dengan Niche Kesehatan


Niche blog kesehatan ini merupakan sebuah blog yang hanya membahas topik tentang kesehatan di blognya,semua yang berhubungan dengan kesehatan mungkin berada disini,baik itu berupa kesehatan tubuh,makanan yang sehat,cara hidup sehat dan lain sebagainya yang bertopik atau yang memiliki jenis kesehatan.Jadi untuk anda yang mungkin memiliki keahlian dalam kesehatan mungkin niche blog yang satu ini sangat pas untuk anda karena selain banyak dicari juga populer di google.

2. Blog Dengan Niche Anime Dan Manga


Anda pasti sudah tahu bukan blog anime dan manga merupakan salah satu blog dengan topik yang paling banyak dicari di google.Blog dengan niche anime ini sering memiliki visitor ribuan hingga ratusan ribu perharinya karena memang pecinta anime di seluruh dunia ini mencapai angka yang benar-benar fantastis,tapi disini kerajinan dan juga keahlian anda juga ditanya,apakah anda siap untuk melakukan update setiap ada anime terbaru yang keluar atau rilis?,karena blog anime bisa saja melakukan post 5-10 kali dalam sehari untuk mengejar target postingan mereka agar nantinya tidak ketinggalan dengan blog-blog yang lain.

3. Blog Dengan Niche Blogger


Nah untuk niche blog yang satu ini mungkin anda sudah tahu dan kenal bukan,topik blog yang satu ini memiliki daya saing yang super kuat selain saingan kita berupa orang-orang yang benar-benar memahami blogger seperti memahami SEO dan juga coding.Jadi untuk anda yang ingin memilih atau ingin membuat blog tentang blogger ada baiknya anda berfikir 2 kali dulu karena dengan persaingan yang banyak dan juga ketat membuat anda harus benar-benar memahami dan mendalami tentang blogger itu sendiri.

4. Blog Dengan Niche Software


Blog dengan niche software ini memang sering juga mendapatkan visitor yang banyak dengan mudah,memang benar niche blog software ini memiliki daya saing yang tidak begitu ketat jadi memudahkan anda untuk masuk dan menembus halaman pertama google dengan mudah.Tapi yang harus anda ketahui untuk membuat blog dengan niche software ini anda juga harus extra kerja keras untuk melakukan download dan juga melakukan upload software untuk nantinya baru anda jadikan postingan di blog anda.Jadi disini yang terpenting itu adalah kuota anda,dan juga kemengertian anda tentang software.

5. Blog Dengan Niche Android


Blog dengan niche yang satu ini memang juga sering digunakan oleh para pengguna google,karena blog dengan topik android ini  sering kali dicari oleh para pengguna mobile atau android dengan beberapa alasan tertentu seperti mencari tipstips membeli android atau juga aplikasi-aplikasi android yang mungkin sangat mereka butuhkan.Nah disini syaratnya blog anda harus mobile friendly karena rata-rata visitor yang mengunjungi blog android adalah  mereka para pengguna google versi mobile.

6. Blog Dengan Niche Games


Nah untuk anda pecinta games mungkin topik blog yang satu ini pas untuk anda jadikan sebagai topik pembahasan di blog anda.Karena para pecinta games di dunia ini memang sangatlah banyak dan pesaingnya juga tidak terlalu banyak dan ketat.Seperti halnya blog bertopik Software dan anime untuk blog niche games anda juga harus bersedia dengan kuota beserta kesiapan anda dalam melakukan update post setiap saat.

7. Blog Dengan Niche Film Dan Movie Action


Blog film atau movie ini memang sedikit yang melakukan pencariannya karena memang orang-orang lebih suka nonton lewat streaming atau nonton online atau juga bisa dengan membeli DVD nya.Jadi kemungkinan blog dengan niche movie ini aan sedikit sepi pengunjung kecualia anda yang mempunyai website streaming atau nonton online,bisa jadi anda memiliki visitor lebih dari ribuan visitor tiap harinya.
Baca Juga : Cara Meningkatkan Trafik Blog Baru
Tips : Untuk disini silahkan anda memilih niche atau topik blog sesuai keahlian anda dan juga waktu yang anda punya,jika anda merasa tidak memiliki waktu yang banyak maka saya sarankan pilihlah blog dengan topik update postingan yang tidakterlalu sering,selain itu anda harus memilih dan menentukan topik yang pas dengan hobby anda untuk ditulis,anda juga bisa menentukan niche dan topik sendiri tapi untuk yang diatas itu hanya yang saya sarankan untuk anda karena itu memang niche atau topik yang paling populer di google.

Nah semoga artikel saya tentang cara memilih niche blog yang banyak dicari di google ini bisa bermanfaat untuk anda semua dan jangan lupa untuk berkomentar sedikit untuk artikel saya yang sederhana ini.
Share this :

Penulis by abid

Previous
Next Post »

11 Komentar

avatar

Kalo yang personal bagaimana gan ?salam dari helmypra.blogspotc.om

Balas
avatar

Ane lebih lebih suka ke gadget sebenernya gan. Gak ada ya

Balas
avatar

mantap mas,artikel saya niche anime sudah masuk. hehehe
kunjung balik www.animeneptune.com

Balas
avatar

Niche blog ane campur* lihat aja di http://kamalhamzah06.blogspot.in/

Balas
avatar

makasih gan, inspiratif gan
Jangan lupa kunjungi blog saya dan jangan lupa follow juga blog saya
Twitter: @ssk_knowledge
Hanya Di Hello kali ini SsK ada yang baru nih, apa ? SsK update keunikan baru yang sangat cocok dibaca bagi orang suka ngeblog yaitu Keunikan Seorang Blogger ayoo buruan baca, jangan sampai ketinggalan. Follow twitter saya @ssk_knowledge
Hanya Di : http://unik-ituindah.blogspot.com/2015/06/keunikan-seorang-blogger.html

Balas
avatar

Satu ℓɑ̣̣̝̇̇ǧȋ̝̊̅̄ gan niche romantic ϑαη kehidupan tentang cintta kya blog ane
www.romanticstory.ga

Balas
avatar

blog dengan Niche Gadget atau Tutorial Design juga banyak di cari, kalau untuk perempuan, coba bikin blog dengan Niche Make-Up Tutorial / Review Make-Up nah itu lagi rame banget :p

Domain & Web-Hosting Windows Server Murah : http://jaringanhosting.com

Balas
avatar

Kayaknya saya mau beralih niche nih, tp postingan saya yang lama gimana ya?
Apakah harus dihapus semua?

Boleh dicek nih www.kangakbar.com

Balas

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔